-->

KESALAHAN YANG MENGUNTUNGKAN

       

            Di suatu pagi di hari minggu, seusai shalat shubuh, gue dan 3 kawan gue berencana musafir, eiit, tapi kalian harus tau, ini bukan sembarang musafir ya, ini musafir silaturrahmi atas nama comunitas hecker “we are aceh cyber” dan loe tau, gue di sini yang tidak mengerti apa itu hecker, tapi karena di ajak, gue gak bisa nolak, di ajak nakal aja gue gak bisa nolak, kebayang kan gimana baiknya gue. Nama Gue azhar, dan tiga kawan gue itu namanya “jems,” “mirza” dan “Om Adi,” karena memang Om adi yang menjadi kakak tertua di banding kami bertiga. Jadi asiknya jika kami melakukan kesalahan, Om adi yang selalu minta maaf, itulah enaknya kalau ada kakak tertua.

            Singkat cerita gue dan ketiga kawan gue uda sampai ke tempat tujuan, di sana kami bertemu banyak hecker yang umumnya kebanyakan lebih tua dari gue, bahkan ada juga yang lebih tua dari om gue, om adi. Saat sedang asiknya bicara, satu acara yang mengerikan sekaligus memalukan bagi gue pun terjadi, kalian tau apa, ternyata para hecker punya nick name atau nama samara saat menjalankan misi mereka, dan gue tidak paham hal itu, karena gue Cuma anak pengembara dari desa yang menuju ke barat untuk mencari kitab suci, oee maaf salah, itu kera sakti yang berpetualang ke negri barat untuk mencari kitab suci,,,,

 acara itupun berjalan, satu per satu mereka menyebutkan nick name@, dari nama yang teraneh sampe nama terreligus ada, padahal mereka pejuang kegelapan dengan bertopeng nama samaran, parah kan,,, mereka pakek nama religious, itu sama saja seperti pencuri membawa obor, aneh tapi nyata,,,,

Salah seorang yang tertua di antara semuanya pun bangun untuk membuka acara dan memperkenalkan dirinya,,, sambil menyebutkan nick namenya, dan selanjutnya mereka pun bangun secara bergantian untuk menyebutkan nick namenya masing-masing, saat berjalannya acara perkenalan  itu gue merasa seperti anak bodoh yang salah memakai baju, atau lebih tepatnya seperti anak rantau yang salah jurusan naek angkot dan bodohnya gue gak berani untuk meyuruh supirnya berhenti, bisa ngebayangin kan gimana posisi gue saat itu, serasa seluruh badan gue menggigil, keringan bercucuran membasahi baju gue, seakan gue baru kehujanan, ya kehujanan keringat.

Hingga waktu yang di takutkanpun datang, sekarang saatnya gue dan ke tiga kawan gue untuk menyebutkan nick name, sedikit beruntung gue berada di urutan terakhir, jadi gue punya sedikit waktu lagi untuk memikirkan apa nick name gue,,, salah seorang kawan gue pun bangun dan memperkenalkan dirinya,,,,

“nama saya jamaluddin, dan nick name saya “agam batat” sekian,,,
Agam batat, menurut gue ini memang nama yang pantas untuk hecker, karena sesuai namanya “batat” artinya nakal, karena mereka memang bermain di alam kenakalan,,,

Kemudian yang ke dua bangun,,,
            “nama saya mirza, dan nick name saya “pooi chai” sekian,,,
Pooi chai, saya tidak begitu mengerti tentang nama ini, tapi katanya pooi chai adalah nama salah seorang actor korea, ternyata hecker juga suka drama ya,,,, ini layaknya anak SD yang pacaran, dan salah satunya berkata,,, kamu bisa gak dewasa sedikit,,,, parah,,,,

Kemudian giliran om adi untuk bicara,,,
            ‘’Nama saya adi, dan nick name saya “haqqul Mubin” sekian,,,
Ini nama yang sangat aneh menurut saya, karena haqqul mubin berasal dari b.arab yang artinya kebenaran yang nyata, aneh bukan, bekerja di balik layar, jadi gimana mau nyata,,, ini sama seperti moster di film power ranger berubah menjadi baik dan menolong warga Negara, ini bisa jadi film teraneh yang pernah ada di dunia, dan power ranger menjadi penjahat yang menghancurkan kota,,, film ini akan di rilis di alam bawah sadar,,,

Akhirnya giliran gue pun tiba, dengan gugup gue bangun dan memperkenalkan diri dengan suara terbata-bata,,,
            “nama saya az,,,haarr dan nick name saya “Aaaaa,,, aaasyifusyinen, sekian,,,
Serempak ke tiga kawan gue tertawa besar, dan saat itu gue pun ikut tertawa biar gak kelihatan bodoh, padahal wajah gue saat itu seperti sayur yang lupa di garamin, pucat pasi dan layu,,,, akhirnya anak bodoh yang awam tentang hecker punya nick name,,, adegan yang benar-benar aneh dalam hidup gue,,, ini seperti kesalahan yang menguntungkan bagi gue, tanpa di rencanakan gue masuk dalam komunitas baru,,,
ini pengalaman saya yang sungguh luar biasa, memang terkadang salah itu perlu, agar kita paham apa yang akan jadi kebenaran,,,,, :D


1 Response to "KESALAHAN YANG MENGUNTUNGKAN"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel